Sharing.MasDoyok.Co.Cc - Tulisan Mas Doyok Yang Lebih Santai dan Tidak Terikat Tentang Blog
Setelah lama digodog dan dipertimbangkan sendiri, akhirnya Mas Doyok, kemarin membuat blog pendukung blog ini yang beralamatkan di sharing.masdoyok.co.cc. Blog ini sendiri tidak akan berisi tentang tutorial-tutorial blog saja seperti blog utama, namun lebih ke sosialisasi dan ajang saling kenal antar blogger sahabat.
Blog ini akan lebih banyak membahas mengenai perjalanan saya di dunia maya. Bagaimana saya belajar blogging mulai dari nol, hingga akhirnya blogwalking dan menemukan berbagai blog yang menarik. Saya akan berbagi disini. Selain itu, juga membahas mengenai topik-topik hangat yang sedang terjadi, baik tentang blog atau diluar blog.
Dan Untuk Anda? Anda bisa turut serta ambil bagian di blog ini. Silahkan ceritakan pengalaman Anda blogging ataupun diluar blogging. Anda bisa ceritakan tentang dunia Anda, lingkungan Anda, tempat yang Anda sukai, makanan favorit Anda... semuanya... Anda juga bisa kenalkan blog Anda disini. Namun, pesan saya buatlah artikel yang meanrik dan jangan hanya sarat promosi. Saya sungguh tidak ingin menampilkan artikel yang hanya berisi promosi tanpa pesan di dalamnya.
Jadi, Apa Yang akan Anda lakukan?
Menulis sebuah cerita? Mungkin itu yang terbaik... kemudian kirimkan saja ke dooyok(at)gmail(dot)com. Ingat, ini tak terbatas soal blog tutorial, namun apapaun yang Anda ingat dan suka... Kenalkan diri Anda... kenalkan diri Anda... kenalkan kehidupan Anda... akhirnya kita semua menjadi dekat, sebagai sebuah keluarga besar blogger... Blogger yang siap memajukan Indonesia!!!
Semoga ini bisa membuat kita lebih dekat... Semoga dengan ini Anda menemukan sisi lain saya... dan bukan hanya mengenal saya sebagai seorang tutor blog...
0 comments:
Post a Comment